8 Hari 7 Malam ATS-Melisah Keliling Taiwan 28 Okt s/d 4 Nov '17

8 Hari 7 Malam Keliling Taiwan 
(Dikurangi antar jemput bandara, jadinya full 6 hari 5 malam )
ATS Vacations
TL Melisah Budiman
Tanggal : 28 Oktober s/d 04 November 2017


Day One, 28-10-2017
Tamu naik CI-762, sampai di Taiwan Taoyuan International Airport, Terminal 1 sekitar jam 20:50. Begitu jemput tamu, langsung antar ke hotel Tao Garden yang terletak di Taoyuan District, Taoyuan City. Dekat Stasiun Kereta Api Taoyuan.

Day Two, 29-10-2017
Jam 07:30 langsung berangkat menuju ke Qingjing, sampai di Qingjing sudah jam 12:30, jadi langsung menuju ke Restaurant Formosa Home Stay. Selesai makan siang jalan turun gunung sekitar 2 km  menuju Green-Green Grassland, Qingjing Veteran Farm.
Selesai Qingjing, perjalanan dilanjutkan ke Sun Moon Lake, naik Ferry dari dermaga Zhaowu, turun ferry di dermaga Itha Thao.
Perjalanan dilanjutkan ke Wenwu Temple, saat ini sudah lebih dari jam 17:30, hari sudah gelap. Dari Wenwu Temple kemudian kami menuju Fengjia Night Market untuk shopping sekalian makan malam di pasar malam ini. Malam ini sampai ke Reve Hotel Taichung sudah hampir jam 23:00 malam.

Day Three, 30-10-2017
Jam 08:00 berangkat dari Chiayi, stop pertama adalah tempat promosi teh Alishan, sekalian sebagai toilet stop. Sampai di gunung Alishan, lebih tepat disebut Alishan Forest Recreation, sudah jam 12:30 lebih, sama seperti kemaren, kami langsung dijemput oleh minibus restoran untuk makan siang di Restoran Alishan Gou. Selesai makan, robongan dibagi menjadi dua, bagi yang mau masuk dan mampu jalan kaki naik turun tangga silahkan ikut saya, bagi yang tidak kuat jalan, silahkan ikut TL berfoto-ria sekitar Stasiun Zhaoping.
Trail utama Alishan sedang diperbaiki, oleh sebab itu kami hanya bisa jalan sampai Sister Pond harus jalan balik kembali ke restoran. Setalah itu gabung sama tamu yang menunggu di Zhaoping Station, bersama-sama naik kereta api kecil jam 15:15 untuk turun ke Stasiun Alishan. Perjalanan hanya sekitar 7 menit saja.
Dari Alishan Forest Recreation, kami langsung turun ke Kota Chiayi dan makan malam di Restoran Zhen Bei Ping, makanan Taiwanese. Selesai makan, langsung menuju hotel Maison de Chine. Waktu baru sekitar jam 20:00, jadi tamu lanjut lagi jalan kaki ke Pasar Malam Wenhua yang terletak hanya sekitar 500 meter dari hotel.

Day Four, 31-10-2017
Jam 08:00, dari Chiayi, mobil langsung berjalan menuju ke Kaohsiung.  Lokasi wisata pertama yang dituju adalah Lotus Pond atau Spring Autumn Paviliun atau juga disebut Pagoda Naga Harimau.
Selesai menyaksikan keindahan panorama disini, perjalanan dilanjutkan menuju ke Foguangshan Buddha Memorial Museum, namun sayang hari ini adalah Hari Selasa. Buddha Memorial Museum sejak bulan April tahun ini, libur setiap hari selasa. Oleh sebab itu, setelah makan siang di Restoran Man Xiang Yuan, itinery saya laihkan menuju ke Foguangshan Pure Land, atau Foguangshan lama dengan patung Buddha Sakyamuni setinggi 25 meter.
Turun dari Foguangshan, perjalanan dilanjutkan ke Eda Outlet Mall, selesai Eda Outlet Mall, perjalanan  dilanjutkan kembali ke Kota Kaohsiung, namun sebelumnya mampir dulu di Toko Vigor Kubo untuk membeli oleh-oleh kue nenas yang paling terkenal di Taiwan.
Makan malam hari ini adalah acara bebas di Pasar Malam Leoho. Sekitar jam 21:00 kami sudah masuk ke hotel Huayuan ( Holiday Garden Hotel )

Day Five, 01-11-2017
Jam 08:30 setelah check-out, perjalanan dimulai. Lokasi pertama adalah Love River. Cukup 20 menit fot-foto, kemudian dilanjutkan langsung menuju ke area Kending, Kabupaten Pintung. Siang ini makan di Restoran  Kending Holiday Hotel. Selesai makan, perjalanan diteruskan ke Maobitou Park Of Kending National Park. Pemandangan laut-pantai disini cukup indah, hanya saja lokasinya tidak terlalu luas. Disini merupakan tanjung paling selatan no.2, yang paling selatan ada di Eluanbi.
Setelah selesai di Maobitou, perjalanan dilanjutkan langsung menuju ke Zhiben, Taitung County. Malam ini nginap di hotel bintang 5 yang bernama Century Hotel Hot Spring and SPA, dan juga makan malam disini, juga mandi onsen ( telanjang bulat disini ) bagi yang percaya diri.

Day Six, 02-11-2017
Jam 07:30 perjalanan mulai dilakukan. Sampai di Hualian pas jam makan siang. Siang ini makanan tidak jauh beda dengan yang sebelumnya, Chinese-Taiwanese Food, restoran Kuanglong. Habis makan siang, langsung menuju ke Marble Factory, pabrik pengolahan batu marmer dan juga pusat promosi hasil alam Hualian, yaitu batu mulia, giok dan  lain sebagainya. 
Setelah puas cuci mata disini, perjalanan diteruskan menuju ke Taroko George. Lokais pertama adalah Gapura Central Cross-Island High Way dan Land Mark Taroko, kemudian ke Visitor Center buat buang air, lalu lanjut lagi ke Swallow Grotto. Sebelum sampai Swallow Grotto, demi keamanan tamu, pinjam dulu helm proyek pelinndung kepala. Karena wilayah ini berupa lembah dengan tebing tinggi yang bisa saja ada batu kecil gelinding ke bawah menimpa kepala tamu. 
Bagi tamu yang mampu jalan kali, di depan pintu masuk sudah turun mobil buat jalan kaki. Bagi yang tidak mampu jalan, mobil akan bawa sampai setengah jalan, yaitu di taman Jingheng baru turun. Bagi yang sama sekali tidak mau jalan,langsung ikut mobil ke tempat parkir.
Selesai Swallow Grotto, perjalanan dilanjutkan menuju Eternal Spring dan setelah itu adalah acara makan malam di pasar malam Dadongmen Tourist Night Market Hualian. Kemudian bali hotel Lihsuan International Hotel. Malam ini koper gede tidak turun. Tamu hanya turunin ransel buat ganti satu malam.

Day Seven, 03-11-2017
Hari ini, pagi-pagi supir sudah membawa mobilnya pergi dari hotel. Supir harus menunggu kami di Stasiun So'ao Xin, Yilan. 
Kamu dijemput pakai mobil lain pada jam 08:20, jam 08:35 kami sampai di Stasiun Kereta Api Hualian. Hari ini mau naik kereta api ke Yilan, diteruskan dengan mobil menuju Taipei.
Kereta api jalan jam 09:15, sampai di Su'ao Xin jam 10:05. Setelah keluar dari stasiun, buang air dll, kami langsung naik mobil menuju Taipei. Sampai di Taipei sudah jam makan siang. Siang ini makan makanan versi Thailand. Selesai makan, perjalanan di lanjutkan ke Martyr's Shrine, Kuil Peringatan Pahlawan dan melihat Changing Guard. Setelah itu menuju ke Taipei 101, lalu ke Ciang Khai Sek Memorial Hall, terus lewat depan istana presiden dan kemudian menuju restoran shabu-shabu untuk makan malam steam pot all you can eat. Setelah semua selesai makan sudah jam 20:00, pasar malam Ximending kasih waktu hingga jam 21:00, tapi ada yg telat hingga hampir 30 menit. Sampai di hotel Grand Forward Banqiao hampir jam 22:00. Sama seperti pada hari kedua, supir overtime terlalu lama.Hal ini akan mebuat supir kapok untuk membawa grup Indonesia kecuali terpaksa ( mobil lagi nganggur )

Day Eight. 04-11-2017
Jam 05:30 dijemput untuk ditransfer ke bandara. Sampai di bandara jam 06:30, selesai urus seat, check in, bagasi drop dll, pas waktunya untuk masuk imigrasi dan boarding.
Good Luck and Have a Nice and Save Flight! CU.